Opening

SARAN, KRITIK dan MASUKAN hubungi di Email wahyudiahsartika@yahoo.com thanks..;]

Kamis, 07 April 2011

Istriku Seorang Lelaki

Fransisca Anastasya alias Icha alias Rahmat Sulistyo [google] 

Fransisca Anastasya alias Icha alias Rahmat Sulistyo [google]
Kasus pernikahan Icha, alias Rahmat Sulistyo dengan Muhammad Umar (32) sempat menggegerkan warga Kampung Bojongsari lantaran Icha sendiri berjenis kelamin pria. Umar baru mengetahui istrinya ternyata seorang pria setelah menjalani pernikahan selama kurang lebih enam bulan. 
Umar mengenal Icha melalui situs jejaring sosial Facebook. Icha selama ini berpenampilan layaknya seorang wanita yang menggunakan jilbab dan pakaian tertutup. Selama enam bulan, Icha bersedia melakukan hubungan layaknya suami istri dengan beberapa syarat, seperti lampu kamar yang harus dimatikan dan menolak berhubungan intim dengan cara terlentang.
”Semuanya dilakukan tersangka agar jati dirinya tidak diketahui oleh suami,” kata Kapolsek Jatiasih, Karosekali, Senin (4/4).

Umar sendiri, ketika dijumpai, menjelaskan, sebelum menikah, Icha mengaku bekerja di sebuah maskapai penerbangan di Cengkareng, Tangerang.

Dalam kesehariannya, Umar sebenarnya banyak menemui kejanggalan. Namun, karena masih menyimpan rasa sayang, yang bersangkutan tidak ambil pusing.

”Dia mengaku bekerja di Cengkareng. Selama ini, berbagai keganjilan sebenarnya sudah saya rasakan, termasuk syarat-syarat melakukan hubungan intim,” kata Umar ketika dijumpai.

Menurut Umar, setiap hari Icha berlaku layaknya seorang istri. Dari suara hingga masakannya pun seperti layaknya masakan wanita. Hingga berita ini diturunkan Senin siang, belum ada satu pun keluarga Icha yang meminta maaf perihal kasus tersebut. Keluarga Umar pun kini menyerahkan sepenuhnya kepada kepolisian untuk menindak lanjuti kasus ini.

Kepolisian Sektor (Polsek) Jatiasih masih mengumpulkan sejumlah barang bukti untuk membuktikan kasus penipuan identitas Rahmat Sulistiyo yang mengaku Fransisca Anastasya (20) alias Icha, Senin (4/4). Barang bukti yang diamankan polisi berupa foto dan barang-barang lain yang berada di rumah Kampung Bojong Sari, Jatiasih, RT 01/RW 02 No 10.
”Hari ini kami mengambil barang bukti seperti foto dan barang lain milik tersangka. Penyelidikan masih akan didalami untuk proses berita acara,” kata Kapolsek Jatiasih, Karosekali ketika dijumpai di rumah mantan suami Icha, Senin (4/4) pagi.
Menurut Karosekali, saat ini pihaknya sedang dalam tahap pemeriksaan para saksi. Secepatnya, polisi juga akan memeriksa kondisi kejiwaan dan psikologis Rahmat Sulistyo.”Pemeriksaan kondisi kejiwaan akan segera dilakukan. Mengenai tempat dan dokter yang menangani masih dibicarakan,” ucap Karosekali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar